Daftar ayat Alkitab yang tidak disertakan dalam terjemahan Alkitab bahasa Inggris modern

 

Berkut ini daftar ayat Alkitab bahasa Inggris yang terdapat dalam Alkitab Versi Raja James namun tidak terdapat dalam terjemahan Alkitab setelah tahun 1881. Ayat-ayat ini tidak ada dalam versi New International Version (NIV); ayat-ayat tersebut hanya ditemukan dalam catatan kaki karena perbedaan tekstual dalam manuskrip Alkitab.
Bart D. Ehrman menjelaskan bahwa sebagian ayat-ayat yang sangat terkenal dalam Perjanjian Baru bukan merupakan bagian teks asli dari manuskrip Perjanjian Baru. "Tambahan-tambahan itu sering ditemukan pada manuskrip Perjanjian Baru akhir abad pertengahan, namun tidak pada manuskrip dari abad-abad awal ini," katanya. Dan karena Alkitab King James berdasarkan manuskrip baru-baru ini, ayat-ayat tersebut "menjadi bagian tradisi Alkitab di tanah berbahasa Inggris."[1]

Dalam Alkitab bahasa Indonesia

Dalam versi bahasa Indonesia Terjemahan Baru (dan mayoritas versi lainnya dalam bahasa Indonesia), ayat-ayat di bawah ini tetap dicantumkan, namun dengan diberi tanda kurung (kecuali Yohanes 5:4 dan Kisah Para Rasul 24:7).

Matius 17:21

(Jenis ini tidak dapat diusir kecuali dengan berdoa dan berpuasa.) [2]
Ayat ini dapat merupakan ayat duplikat dari Markus 9:29. [3]

Matius 18:11

(Karena Anak Manusia datang untuk menyelamatkan yang hilang.) [4]
Menurut Bruce Metzger, ayat ini "jelas diambil oleh para penyalin dari Lukas 19:10."[5]

Matius 23:14

(Celakalah kamu, hai ahli-ahli Taurat dan orang-orang Farisi, hai kamu orang-orang munafik, sebab kamu menelan rumah janda-janda sedang kamu mengelabui mata orang dengan doa yang panjang-panjang. Sebab itu kamu pasti akan menerima hukuman yang lebih berat.) [6]

Markus 7:16

(Barangsiapa bertelinga untuk mendengar hendaklah ia mendengar!) [7]

Markus 9:44,9:46

(di tempat itu ulatnya tidak akan mati, dan apinya tidak akan padam.) [8]
Kedua ayat ini identik dengan Markus 9:48.

Markus 11:26

(Tetapi jika kamu tidak mengampuni, maka Bapamu yang di sorga juga tidak akan mengampuni kesalahan-kesalahanmu.) [9]

Markus 15:28

(Demikian genaplah nas Alkitab yang berbunyi: "Ia akan terhitung di antara orang-orang durhaka.") [10]

Lukas 17:36

(Kalau ada dua orang di ladang, yang seorang akan dibawa dan yang lain akan ditinggalkan.)[11]

Lukas 23:17

(Sebab ia wajib melepaskan seorang bagi mereka pada hari raya itu.) [12]

Yohanes 5:4

Sebab sewaktu-waktu turun malaikat Tuhan ke kolam itu dan menggoncangkan air itu; barangsiapa yang terdahulu masuk ke dalamnya sesudah goncangan air itu, menjadi sembuh, apapun juga penyakitnya. [13]

Kisah Para Rasul 8:37

(Sahut Filipus: "Jika tuan percaya dengan segenap hati, boleh." Jawabnya: "Aku percaya, bahwa Yesus Kristus adalah Anak Allah.") [14]

Kisah Para Rasul 15:34

(Tetapi Silas memutuskan untuk tinggal di situ.) [15]

Kisah Para Rasul 24:7

Tetapi kepala pasukan Lisias datang mencegahnya dan merebut dia dengan kekerasan dari tangan kami, [16]

Kisah Para Rasul 28:29

(Dan setelah Paulus berkata demikian, pergilah orang-orang Yahudi itu dengan banyak perbedaan paham antara mereka.) [17]

Roma 16:24

(Kasih karunia Yesus Kristus, Tuhan kita, menyertai kamu sekalian! Amin.) [18]
10.06

Posting Komentar

Jika anda menyertakan link dalam komentar,baik itu link hidup maupun link biasa,maka admin akan menghapus komentar anda..

Terima Kasih.

[blogger]

MKRdezign

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *

Diberdayakan oleh Blogger.
Javascript DisablePlease Enable Javascript To See All Widget