Pendeta Selandia Baru tuding Yesus itu gay

Seorang pendeta Anglikan asal Selandia Baru, Paul Oestreicher, menuding Yesus seorang homoseksual. Dia mengkalim memiliki bukti sangat kuat atas tuduhannya itu, terkait hubungan Yesus dengan Yohanes Sang Pembaptis.

Stasiun televisi CBS melaporkan, Selasa (24/4), pendeta di Universitas Sussex, Inggris, ini melontarkan tuduhannya lewat artikel menjelang Paskah yang dilansir surat kabar the Guardian. "Yohanes jelas memiliki tempat khusus dalam hati Yesus," tulis Oestreicher.

Dia menyebut salah satu bukti betapa istimewanya hubungan Yohanes dan Yesus terjadi saat jamuan terakhir, sehari sebelum Yesus disalib. "Yohanes duduk di sebelah Yesus, kepalanya selalu direbahkan di dada Yesus," ujar Oestreicher. Dia menambahkan, ketika sekarat, Yesus berpesan agar Yohanes menjaga ibunya. Dia juga meminta Bunda Maria menganggap Yohanes sebagai putranya.

Dia mengatakan mengangkat isu Yesus seorang gay lantaran begitu mendalamnya konflik antara gereja dengan kaum gay dan lesbian. Ajaran Nasrani selama ini mengharamkan gay dan lesbian.

Meski begitu, dia tidak perduli apakah Yesus benar-benar gay atau bukan. "Terpenting adalah banyaj gay dan lesbian menjadi pengikut Yesus," kata Oestreicher.

02.18

Posting Komentar

Jika anda menyertakan link dalam komentar,baik itu link hidup maupun link biasa,maka admin akan menghapus komentar anda..

Terima Kasih.

[blogger]

MKRdezign

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *

Diberdayakan oleh Blogger.
Javascript DisablePlease Enable Javascript To See All Widget